Ket foto : Sidang Paripurna DPRD Lingga dengan dua agenda sekaligus. Selasa 10 Juni 2025
LINGGA – Mitrapol.id – Bupati Lingga menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Lingga yang digelar pada Selasa (10/6/2025). Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Lingga dan dihadiri oleh jajaran Forkopimda, Asisten I Pemerintahan dan Kesra, Kepala OPD, para Camat, Kepala Desa/Lurah se-Kabupaten Lingga, serta para tamu undangan lainnya.
Rapat paripurna tersebut mengusung dua agenda utama. Agenda pertama difokuskan pada pembahasan sejumlah Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) hasil pembahasan gabungan komisi DPRD, di antaranya:
Ranperda tentang Penataan dan Pemberdayaan Pedagang Kaki Lima,
Ranperda tentang Penyelenggaraan Kabupaten Layak Anak,
Ranperda tentang Fasilitas Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan serta Peredaran Gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika.
Setelah penyampaian laporan oleh gabungan komisi, pimpinan rapat secara lisan meminta persetujuan dari para anggota DPRD, yang kemudian diikuti dengan penyampaian pendapat akhir oleh Bupati Lingga terkait ketiga Ranperda tersebut.
Pada agenda kedua, rapat paripurna melanjutkan pembahasan dengan agenda penting lainnya, yaitu:
Penyampaian dan penjelasan Ranperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Lingga Tahun Anggaran 2024 oleh Bupati Lingga.
Pandangan umum fraksi-fraksi DPRD terhadap Ranperda yang telah disampaikan.
Tanggapan dan jawaban Bupati terhadap pandangan umum yang disampaikan oleh masing-masing fraksi.
Dalam sambutannya, Bupati Lingga Muhammad Nizar menekankan pentingnya kolaborasi antara eksekutif dan legislatif dalam menyusun dan menyepakati regulasi daerah yang berpihak pada kepentingan masyarakat, serta transparansi dalam pelaksanaan anggaran daerah.
“Semua Ranperda yang dibahas hari ini memiliki peran strategis dalam memperkuat tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik, mulai dari perlindungan anak, penanganan masalah narkoba, hingga penguatan ekonomi kerakyatan melalui pemberdayaan PKL,” ujarnya.
Ia juga berharap agar pertanggungjawaban APBD 2024 dapat ditelaah secara komprehensif demi keberlanjutan pembangunan yang lebih baik di Kabupaten Lingga.
Rapat berlangsung dengan tertib dan penuh semangat kebersamaan antara pihak legislatif dan eksekutif dalam upaya membangun Lingga yang lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing.(Resky/tbn)
Ket foto : Sidang Paripurna DPRD Lingga dengan dua agenda sekaligus. Selasa 10 Juni 2025